Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh . Oke guys kembali lagi bersama saya admin mramadhan7.blogspot.com yang sekian lama tak kunjung datang , hehehehe . Kali ini saya akan membagikan sedikit ilmu atau informasi atau apalah namanya , yang berjudul "Cara Membuat Bootable File ISO Kedalam Flashdisk" . Oke , jadi dari sekian banyak judul artikel yang ingin saya buat saya merasa inilah artikel yang seharusnya pertama kali saya buat karena ilmu ini harus kita tahu terlebih dahulu sebelum kita ingin menjadi ahli IT , dan biasanya terkhusus untuk anak TKJ sangat membutuhkan ini . Oke langsung saja .


"Bentar gan , sebelumnya Bootable itu apa?"


Oiya saya lupa , jadi bootable itu adalah sebuah file ISO/DVD yang merupakan file Sistem Operasi yang ingin dijalankan disaat Komputer/Laptop memulai proses Booting . Biasanya file ini digunakan untuk Menginstall Ulang Sistem Operasi suatu Komputer/Laptop , dikarenakan terlalu rumit menginstall ulang menggunakan DVD/CD maka keluarlah reformasi baru yang mempermudah hal tersebut yang kita hanya memerlukan Flashdisk dan file ISOnya untuk menginstall ulang komputer kita .



Oke , sebelum kita memulai kita harus terlebih dahulu menyiapkan beberapa hal :

1 . Flashdisk (pastilah masa kagak).
2 . Software Rufus .
3 . File ISO Sistem Operasi yang ingin kita masukkan .
4 . Komputer/Laptop (percuma ada ketiga diatas kalau gak ada ini gimana).

Untuk flashdisk anda bisa gunakan yang memiliki kapasitas minimal 4GB atau anda bisa sesuaikan dengan berapa besar ukuran file ISOnya .Untuk software Rufus anda bisa download di "Rufus 2.5" . Untuk file ISO sistem operasinya anda harus siapkan kalau tidak ada anda bisa download di "Sistem Operasi". Untuk spesifikasi laptop/komputer tidak ada ketentuan yang penting ada layar/monitornya hehehe , pastinya dungsss .

Apabila seluruh hal yang dibutuhkan telah dipenuhi selanjutnya kita masuk ketahap pengerjaan .

1 . Masukkan terlebih dahulu flashdisk . Pastikan seluruh data yang ada di flashdisk sudah dipindahkan ataupun sudah di backup , karena pada saat peRufusan secara otomatis flashdisk diformat terlebih dahulu sebelum file ISO dimasukkan .

2 . Extract software Rufus yang telah anda download tadi . Setelah diextract kemudian klik kanan file "rufus-2.5.exe" > pilih Run as Administrator > pilih Yes .

3 . Setelah aplikasi Rufus terbuka , pastikan bahwa flashdisk yang anda masukkan sudah benar benar terdeteksi oleh aplikasi . Untuk melihat apakah sudah terdeteksi perhatikan gambar .


4 . Setelah terdeteksi masukkan file ISO dari sistem operasi yang anda inginkan ataupun sistem operasi yang anda download tadi , dengan cara klik icon DVD > lalu pilih dimana letak file/path ISO sistem operasinya .



5 . Setelah semuanya sudah dilakukan langkah terakhir adalah klik Start .



6 . Oke ... Proses peRufusan sedang dalam proses . Tunggu beberapa menit , sambil menunggu kita ngopi dulu brooo .
7 . Setelah sekian lama menunggu , aseeekkk cie cie yang nunggu . Akhirnya selesai juga , setelah proses selesai klik close .
8 . Dan taraaa Flashdisk sudah siap digunakan untuk Menginstall Ulang Komputer anda .

Kesimpulan :
    Menginstall Ulang menggunakan Flashdisk adalah cara yang paling efesien dan mudah dilakukan selain mudah ditemukan flashdisk juga biasanya dimiliki oleh setiap orang . Oleh karena itu saya menuliskan artikel ini untuk mempermudah anda yang belum tau caranya . Apabila ada yang kurang jelas dari artikel yang saya tuliskan anda bisa tuliskan keluhan anda di kolom komentar . Sekian dan terima kasih semoga bermanfaat Wassalam .

Cara Membuat Bootable File ISO kedalam Flashdisk


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh . Oke guys kembali lagi bersama saya admin mramadhan7.blogspot.com yang sekian lama tak kunjung datang , hehehehe . Kali ini saya akan membagikan sedikit ilmu atau informasi atau apalah namanya , yang berjudul "Cara Membuat Bootable File ISO Kedalam Flashdisk" . Oke , jadi dari sekian banyak judul artikel yang ingin saya buat saya merasa inilah artikel yang seharusnya pertama kali saya buat karena ilmu ini harus kita tahu terlebih dahulu sebelum kita ingin menjadi ahli IT , dan biasanya terkhusus untuk anak TKJ sangat membutuhkan ini . Oke langsung saja .


"Bentar gan , sebelumnya Bootable itu apa?"


Oiya saya lupa , jadi bootable itu adalah sebuah file ISO/DVD yang merupakan file Sistem Operasi yang ingin dijalankan disaat Komputer/Laptop memulai proses Booting . Biasanya file ini digunakan untuk Menginstall Ulang Sistem Operasi suatu Komputer/Laptop , dikarenakan terlalu rumit menginstall ulang menggunakan DVD/CD maka keluarlah reformasi baru yang mempermudah hal tersebut yang kita hanya memerlukan Flashdisk dan file ISOnya untuk menginstall ulang komputer kita .



Oke , sebelum kita memulai kita harus terlebih dahulu menyiapkan beberapa hal :

1 . Flashdisk (pastilah masa kagak).
2 . Software Rufus .
3 . File ISO Sistem Operasi yang ingin kita masukkan .
4 . Komputer/Laptop (percuma ada ketiga diatas kalau gak ada ini gimana).

Untuk flashdisk anda bisa gunakan yang memiliki kapasitas minimal 4GB atau anda bisa sesuaikan dengan berapa besar ukuran file ISOnya .Untuk software Rufus anda bisa download di "Rufus 2.5" . Untuk file ISO sistem operasinya anda harus siapkan kalau tidak ada anda bisa download di "Sistem Operasi". Untuk spesifikasi laptop/komputer tidak ada ketentuan yang penting ada layar/monitornya hehehe , pastinya dungsss .

Apabila seluruh hal yang dibutuhkan telah dipenuhi selanjutnya kita masuk ketahap pengerjaan .

1 . Masukkan terlebih dahulu flashdisk . Pastikan seluruh data yang ada di flashdisk sudah dipindahkan ataupun sudah di backup , karena pada saat peRufusan secara otomatis flashdisk diformat terlebih dahulu sebelum file ISO dimasukkan .

2 . Extract software Rufus yang telah anda download tadi . Setelah diextract kemudian klik kanan file "rufus-2.5.exe" > pilih Run as Administrator > pilih Yes .

3 . Setelah aplikasi Rufus terbuka , pastikan bahwa flashdisk yang anda masukkan sudah benar benar terdeteksi oleh aplikasi . Untuk melihat apakah sudah terdeteksi perhatikan gambar .


4 . Setelah terdeteksi masukkan file ISO dari sistem operasi yang anda inginkan ataupun sistem operasi yang anda download tadi , dengan cara klik icon DVD > lalu pilih dimana letak file/path ISO sistem operasinya .



5 . Setelah semuanya sudah dilakukan langkah terakhir adalah klik Start .



6 . Oke ... Proses peRufusan sedang dalam proses . Tunggu beberapa menit , sambil menunggu kita ngopi dulu brooo .
7 . Setelah sekian lama menunggu , aseeekkk cie cie yang nunggu . Akhirnya selesai juga , setelah proses selesai klik close .
8 . Dan taraaa Flashdisk sudah siap digunakan untuk Menginstall Ulang Komputer anda .

Kesimpulan :
    Menginstall Ulang menggunakan Flashdisk adalah cara yang paling efesien dan mudah dilakukan selain mudah ditemukan flashdisk juga biasanya dimiliki oleh setiap orang . Oleh karena itu saya menuliskan artikel ini untuk mempermudah anda yang belum tau caranya . Apabila ada yang kurang jelas dari artikel yang saya tuliskan anda bisa tuliskan keluhan anda di kolom komentar . Sekian dan terima kasih semoga bermanfaat Wassalam .

No comments:

Post a Comment